Karena sedang berada di tengah jalan, penumpang ini tak mendengar persis apa yang pengemudi ojek online katakan.
Sudah sebuah kelaziman jika seorang pengemudi ojek online mengajak ngobrol penumpangnya.
Hal itu mungkin agar suasana tidak terlalu kaku, atau memang sang pengemudi punya suatu keinginan.
Inilah yang terjadi pada seorang driver yang sedang melajukan motornya bersama si penumpang di tengah jalan.
Pria itu mengajak ngobrol penumpangnya dan berkata sesuatu.
"Mba Intan, saya mau @u%^^&*&(*%#$$" ucap si driver.
Penumpang yang bernama Intan ini hanya mendengar kata-kata si driver di bagian awal, ia tak begitu mendengar bagian terakhirnya.
Entah mengapa, Intan langsung menjawab dengan kata, "Iya bang" sambil lalu.
Namun yang terjadi setelahnya sungguh tak ia sangka.
Dilihat dari akun Instagram @dramaojol.id, hal ini sudah mendapat likes lebih dari 15.000 kali.
Ternyata, setelahnya si pengemudi memberhentikan motonya tepat di depan sebuah kamar mandi.
Kamar mandi itu berada di sebuah pom bensin.
Inilah percakapan mereka.
"Di motor tadi siang
Driver (D): Mba Intan saya mau %&@^#*@#)@)
Intan (I): Iya bang (ngejawab sotoy karena gak kedengeran.
Akhirnya kita berhenti di pom bensin, gue bingung kok berhenti di pom bensin. Nah si abang buru-buru ke toilet. 20 menit kemudian baru keluar dong dia.
D: Mba makasih lho mau nungguin saya mules begini, lama pula. Mba pengertian banget jadi cewe. Saya belum pernah ditungguin begini.
I: Iya bang gpp. (Kampretttt, seumur umur gak pernah gue nungguin orang bok*r cam begini)"
Ternyata si abang ojol sakit perut dan buang air besar.
Yang sabar ya mba!
Berita ini pertama kali diterbitkan oleh Tribun Sumsel