Wilujeung Sumping di Blog GeegleHayoO

Permintaan Maaf Panitia Atas Viralnya Fashion Show di Depan Masjid Agung Ciamis

1 min read

 

Sejumlah model sedang fashion show di halaman Masjid Agung Ciamis. Foto: harapanrakyat

Ciamis - Video fashion show di halaman Masjid Agung Ciamis di media sosial dan jadi sorotan. Panitia fashion show dari komunitas MUA Ciamis pun memberikan tanggapan.

Ketua MUA Community Ciamis Santi Novianti yang juga pengelola Pegi Makeup meminta maaf kepada masyarakat dan umat Islam Ciamis atas beredarnya video tersebut. Ia menyebut kegiatan fashion show di depan Masjid Agung Ciamis itu tidak ada dalam agenda.

"Ini kelalaian kami, ketidaktahuan kami. Mohon maaf yang sebesar-besarnya," saat ditemui di Masjid Agung Ciamis memberikan klarifikasi, Senin (26/9/2022).

Ketua MUA Community Ciamis Santi Novianti Foto: Dadang Hermansyah/detikJabar

Santi bercerita kegiatan fashion show tersebut rencananya dilaksanakan di Taman Raflesia Ciamis pada Minggu (25/9/2022). Namun pada saat ini Alun-alun Ciamis sedang ada kegiatan. Kemudian sebagai titik kumpul peserta fashion show, panitia menunjuk Masjid Agung Ciamis.

Pada saat menunggu, ada beberapa peserta yang foto-foto dan video fashion show di depan Masjid Agung Ciamis. Kemudian menguploadnya ke medsos. Mengingat Masjid Agung ini sangat menarik untuk dijadikan sebagai spot foto. Meski demikian, katanya, masjid merupakan tempat ibadah yang harus dihormati.

"Jadi sebetulnya tidak ada kegiatan di Masjid Agung itu spontanitas. Memang harusnya pas upload izin dulu, mungkin setelah di-upload itu banyak yang berbagi (share). Tidak konsultasi dulu ke saya. Karena memang saat itu saya telat datang," ucapnya.

"Kami tidak ada maksud apa-apa. Itu kelalaian kami. Sekali lagi kami mohon maaf kepada umat Islam Ciamis dan DKM Masjid Agung Ciamis," ungkapnya.Santi menyebut kegiatan fashion show tersebut digelar sebagai ajang promosi. Untuk memperlihatkan eksistensi MUA Ciamis. Kegiatan pun rencananya hanya dilaksanakan di Alun-alun Ciamis. Namun untuk kejadian di Masjid Agung Ciamis, tidak ada dalam rundown dan spontanitas.


SUMBER

Bersyukurlah Jika Semua Orang Bisa Tertawa Dan Senang Karena Kebodohanmu, Daripada Menjadi Orang Pintar Tetapi Selalu Menyusahkan Semua Orang...

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Bagaimana dengan Artikel ini?
Silahkan Anda Bebas Berpendapat!
((
___; )
(6