Wilujeung Sumping di Blog GeegleHayoO

[Panduan Gambar] Cara Membuka Sertifikat Vaksin Covid-19 di Aplikasi Pedulilindungi

2 min read

 Apa itu PeduliLindungi?

PeduliLindungi adalah aplikasi yang dikembangkan untuk membantu instansi pemerintah terkait dalam melakukan pelacakan untuk menghentikan penyebaran Coronavirus Disease (COVID-19).

Aplikasi ini mengandalkan partisipasi masyarakat untuk saling membagikan data lokasinya saat bepergian agar penelusuran riwayat kontak dengan penderita COVID-19 dapat dilakukan.

Pengguna aplikasi ini juga akan mendapatkan notifikasi jika berada di keramaian atau berada di zona merah, yaitu area atau kelurahan yang sudah terdata bahwa ada orang yang terinfeksi COVID-19 positif atau ada Pasien Dalam Pengawasan.




Bagaimana Cara Kerja Aplikasi PeduliLindungi?

Pada saat Anda mengunduh PeduliLindungi, sistem akan meminta persetujuan Anda untuk mengaktifkan data lokasi. Dengan kondisi lokasi aktif, maka secara berkala aplikasi akan melakukan identifikasi lokasi Anda serta memberikan informasi terkait keramaian dan zonasi penyebaran COVID-19.

Hasil tracing ini akan memudahkan pemerintah untuk mengidentifikasi siapa saja yang perlu mendapat penanganan lebih lanjut agar penghentian penyebaran COVID-19 dapat dilakukan. Sehingga, semakin banyak partisipasi masyarakat yang menggunakan aplikasi ini, akan semakin membantu pemerintah dalam melakukan tracing dan tracking.

PeduliLindungi sangat memperhatikan kerahasiaan pribadi Anda. Data Anda disimpan aman dalam format terenkripsi dan tidak akan dibagikan kepada orang lain. Data Anda hanya akan diakses bila Anda dalam risiko tertular COVID-19 dan perlu segera dihubungi oleh petugas kesehatan.


Cara Daftar Aplikasi PeduliLindung


  • Pertama kunjungi situsweb Pedulilindungi disini> Pedulilindungi.id
  • Kemudian klik Daftar pada menu atau di pilihan login
  • Pilih metode daftar kamu mau dengan apa, Memakai E-mail atau Nomor?
  • Masukan data yang diminta sesuai metode mana kamu mendaftar
  • kemudian centang 2 kotak pada bagian "Saya menerima segala isi syarat penggunaan dan kebijakan" dan "Saya Bukan Robot"
  • Setelah itu klik Daftar.




Setelah itu anda akan diminta untuk memasukan kode verifikasi yang dikirimkan ke e-mail atau nomor hp. Kemudian klik Verifikasi.



Cara Membuka Sertifikat Vaksin di Pedulilindungi


Pertama buka pesan atau e-mail dan salin url yang kirimkan. Contoh url nya seperti ini: 

https://pdl.id/c/0z0ihnx2



Kemudian buka Browser (Chrome direkomendasikan) dan tempelkan url tersebut ke Tab kemudian enter. 


Nanti kamu akan dibawa ke halaman seperti gambar dibawah ini, Klik saja Buka Sertifikat.



Lalu isilah data yang diminta! Seperti Nama, Nik, Tanggal Lahir, Tanggal Vaksin dan sebagainya.



Oya, untuk bagian Nik kamu bisa mendapatkannya pada surat vaksin yang telah kamu dapatkan setelah vaksin. Nik nya ada pada bagian seperti gambar dibawah ini (yang di blur) 



Setelah semuanya kamu isi, Kemudian klik Buka sertifikat. Maka sertifikat kamu akan muncul seperti gambar dibawah ini:



Klik salah satunya, kemudian pilih Unduh sertifikat untuk mendownload informasi sertifikat vaksin kamu dalam format Gambar.


Sekian Post Chakly, Semoga Bermanfaat! Terimakasih dan Wassalamu'alaikum...
((
___: )
((
Bersyukurlah Jika Semua Orang Bisa Tertawa Dan Senang Karena Kebodohanmu, Daripada Menjadi Orang Pintar Tetapi Selalu Menyusahkan Semua Orang...

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Bagaimana dengan Artikel ini?
Silahkan Anda Bebas Berpendapat!
((
___; )
(6