Wilujeung Sumping di Blog GeegleHayoO

4 Tempat Nongkrong Waktu Malam di Ciamis

2 min read
Mobil-mobilan Boseh / Gowes yang biasa disewa pengunjung untuk berkeliling di Taman Raflesia


Siapa bilang Ciamis gak punya tempat nongkrong yang asyik? Setelah Kawasan pangandaran terpisah dari kabupaten ciamis, kota ini mulai membidik alternative tempat wisata sebagai nilai tambah dalam menarik pengunjung kota, yang tentunya akan meningkatkan nilai ekonomi masyarakat Ciamis sendiri.

Kota yang satu ini punya beberapa tempat asyik buat kamu sekedar menghilangkan penat, atau berwisata malam bersama sahabat dan keluarga kamu. Berikut ini beberapa spot yang bisa di jadiin referensi dan kamu kunjugi:

1.Taman Raflesia Alun-alun Kota Ciamis

orang ciamis pasti hafal betul dengan lokasi yang satu ini. Yupzz alun-alun kota atau sekarang kita kenal dengan nama Taman Raflesia. Pesona tempat ini memang menjadi daya tarik tersendiri bagi mereka yang bekunjung ke kota Ciamis, tak ayal taman raflesia tak pernah sepi pengunjung.

Lokasinya di Ciamis, Kec. Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. di apit dua jalan utama yaitu Jl. Jendral Sudirman dan Jalan Ir. H. Juanda. spot yang asik banget buat kamu yang hobi nongkrong, karena selain banyaknya pengunjung di sini juga banyak berbagai macam kuliner dari pedagang kaki lima yang bisa kamu nikmati sambil bersantai ria.

2. Taman Anggur

Taman anggur terbilang baru, tempat ini masih dalam kawasan alun-alun kota ciamis, tepatnya di depan masjid agung Kota ciamis. Suasana disini sangat nyaman untuk melepas penat atau sekedar istrahat dalam perjalanan. Keberadaan taman ini sendiri bagian dari upaya tetap rindangnya kawasan alun-alun kota ciamis.

Mengapa di sebut taman anggur? Ternyata kebiasan masyarakat setempat meyebutnya Taman Anggur pada taman. dulu taman yang berada di sebelah timur Masjid Agung Ciamis terebut terdapat satu tugu yang di atasnya ada lampu-lampu kecil mirip buah anggur. Duduk santai di lokasi ini memang memberikan kamu rasa nyaman selain susana ciamis yang sejuk kawasan ini juga terbilang sepi dari lalu-lalang yangkadang membuat kita merasa tidak nyaman. So, buat kamu yang ingin santai dan menyepi spot ini cocok banget.

3. Saupa Kopi Ciamis

Mereka pecinta kopi biasanya suka nongkrong dimalam hari, nah buat kamu-kamu yang suka akan hal itu, cobain deh Saupa Kopi, suasana sepi yang sedikit jauh dari keramaian. Alamat saupa kopi di jalan kapten Heru Suryadi, Kampung Lebaklipung, Gang Sauyunan 4, Desa Imbanagara, Kec Ciamis. Banyak varian kopi yang bisa kamu coba di tempat ini, masalah harga relative terjangkau.

4. Pahlawan

Mungkin jika kamu yang berada di Ciamis bagian Barat, Kamu pasti bakalan tau dengan tempat ini. Yaa tempat ini berada di Imbanagara tepat di dekat Pom Bensin. Naah disana banyak sekali warung2 yang berjejeran yang menyakin kopi2 terbaik mereka.

Dan kamu bisa bersantai disana dengan menikmati alunan lalu lintas jalan raya imbanagara yang cukup ramai.

Naah itu dia dulur sadayana tempat nongkrong anu rame di ciamis teh...
Sebenarnya masih banyak spot yang asyik kalau malam hari dikunjungi, seperti Taman Lokasana, kawasan depan Universitas Galuh dan spot lainya. Namun, penulis belum berani rekomended karena masih terbatasnya informasi tentang spot-spot tersebut. Nanti ke depan kita bahas deh...

Bersyukurlah Jika Semua Orang Bisa Tertawa Dan Senang Karena Kebodohanmu, Daripada Menjadi Orang Pintar Tetapi Selalu Menyusahkan Semua Orang...

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Bagaimana dengan Artikel ini?
Silahkan Anda Bebas Berpendapat!
((
___; )
(6