Wilujeung Sumping di Blog GeegleHayoO

5 Ikan Aneh & Menakjubkan yang Pernah ditemukan di Bumi

3 min read

1. Ribuan Ikan Beterbangan Di Udara


Seorang ayah beserta dua anaknya sedang menyusuri perairan sungai Illinois  dengan sebuah kapal perahu bot. Tiba-tiba ada peristiwa mengejutkan dalam perjalanan mereka, kerumunan ikan yang meloncat terbang dari berbagai arah.
Tak ingin melewatkan pemandangan langka bin ajaib begitu saja hingga akhirnya mereka mengabadikan fenomena aneh ribuan ikan terbang di udara dengan rekaman video kamera pribadinya.

2. Gelombang Tornado Jutaaan Ikan Laut


Sepasang suami istri yang berprofesi sebagai seorang penyelam dan peneliti biologi laut tengah mengarungi kedalaman bawah laut, tiba-tiba dari arah belakang muncul bayangan hitam besar yang disertai dengan gelombang air raksasa. Meski awalnya sempat panik dan merasa takut akan terjadi hal-hal yang mengerikan pada mereka. Tapi setelah mengetahui bahwa bayangan hitam itu adalah gerombolan dari jutaan ikan jakcs rasa khawatir mereka hilang, karena mereka tahu Ikan Jacks tidak berbahaya bagi manusia.

3. ikan ......??? Apa menurutmu nama yang pas buat Ikan Aneh ini?


Ikan aneh ini ditemukan di Pakistan, dan menggegerkan seluruh warga.
"Ikan ini sangat aneh. Tak punya wajah. Kami penasaran dari mana asalnya?" kata seorang warga dengan nada heran, seperti dilansir Tribune.com , Selasa (2/4/2013).

Dengan bentuk aneh dan asal usulnya yang misterius, ikan ini diduga sebagai hewan pembawa sial. Beberapa warga mengira ikan tak berwajah dan bermata 4 ini akan membuat Kota Karachi atau bahkan 1 negara Pakistan sial. Penemuan ikan ini disebut-sebut sebagai pertanda bencana politik dalam pemilu yang digelar pada Mei mendatang.

4. Ikan Terbang


Ikan ini menggunakan kibasan ekornya untuk melaju Proses melakukan penerbangan, atau meluncur, dimulai dengan mendapatkan kecepatan tinggi di bawah air, sekitar 60 kilometer per jam. Setelah mendapatkan kecepatan yang cukup untuk terbang, tubuhnya mulai diarahkan condong ke atas, ikan terbang menembus permukaan air dan mulai penerbangan dengan cara mengibas-ngibaskan ekornya yang masih berada di dalam air dengan cepat. 

Ikan terbang kemudian naik ke udara, kadang-kadang mencapai ketinggian lebih dari 1 meter dan meluncur jauh, sampai dengan 200 meter. Begitu tubuhnya mulai mendekati permukaan air lagi, ia dapat mengepakkan ekornya dan terbang lagi tanpa sepenuhnya turun ke air. Dengan kemampuan melanjutkan penerbangan demikian, ikan terbang telah tercatat mampu menempuh penerbangan dengan berturut-turut mencapai jarak hingga 400 meter. 

Ikan terbang tidak dapat terbang lama, dan lebih banyak menghabiskan waktunya di dalam air sebagai ikan biasa.
Ikan terbang tertarik pada cahaya, seperti halnya beberapa jenis ikan laut lainnya, dan nelayan dapat memanfaatkan perilaku tersebut untuk menangkap ikan terbang. Nelayan tradisional menggunakan perahu kecil diisi dengan air yang dilengkapi dengan lampu untuk memikat ikan terbang di malam hari. Ukuran perahu tersebut cukup untuk menjebak ikan terbang, tetapi tidak memungkinkan bagi ikan terbang yang terjebak untuk mendorong diri keluar.

Ikan terbang bukan spesies langka yang dilindungi, sehingga penangkapan ikan tersebut dimanapun dan dalam jumlah berapapun adalah legal. Di beberapa tempat, ikan terbang secara komersial ditangkap dengan menggunakan jaring misalnya di Jepang, Vietnam, Barbados, Indonesia, India, dsb. Ikan terbang adalah menu santapan yang populer di Jepang, Taiwan dan Barbados.

5. Ikan Mirip Zaman-zaman Purba


Hirasaka Hiroshi, seorang nelayan di Jepang, berhasil menangkap seekor ikan raksasa yang aneh. Ikan berwarna abu-abu itu sepintas mirip ikan zaman prasejarah. Memiliki kepala besar dan mulutnya menganga lebar. Ikan tersebut ditangkap Hiroshi di dekat lokasi ledakan nuklir Fukushima.

Ia lalu memposting foto ikan tangkapan tersebut di Twitter. Hiroshi menyebutnya sebagai wolffish alias ikan berbentuk seperti serigala.

“Sangat berarti bisa terbang ke Hokkaido dua kali dalam tiga bulan terakhir. Ikan ini sangat hebat,” tulisnya.

Wolffish selama ini tinggal di perairan Pasifik dan Antlantik di kedalaman tertentu. Kelompok ikan ini sangat jarang terlihat di permukaan laut. Biasanya ikan ini hanya tumbuh sepanjang 1 meter, namun ikan tangkapan Hiroshi mencapai 2 meter.
Bersyukurlah Jika Semua Orang Bisa Tertawa Dan Senang Karena Kebodohanmu, Daripada Menjadi Orang Pintar Tetapi Selalu Menyusahkan Semua Orang...

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Bagaimana dengan Artikel ini?
Silahkan Anda Bebas Berpendapat!
((
___; )
(6