Andai kamu tau seberapa besar usaha ku untuk tau nama mu, untuk tau no Hp mu, untuk tau facebookmu, untuk tau Wa mu, untuk tau akun twitter mu, untuk tau kegiatan mu, dan untuk tau tempat tinggalmu...
Mungkin memang karena pada awalnya aku hanya ingin tau sehingga sampai saat ini aku hanya sekedar tau .. Aku tak punya keberanian yang cukup untuk sekedar menanyakan kabarmu Atau menegur mu lewat jejaring sosial...
Apalagi menghampirimu secara langsung, Aku hanya bisa berharap pada kebetulan kebetulan yang mempertemukan kita sejak awal .. Jika rasa ini bukan rasa yang sepihak seharusnya kau merasakannya . Ya merasakan rindu yang kurasa apalagi jika kebetulan belum jua sampai pada titik temu..
Aku hanya mampu menduga-duga kedaanmu .. Aku hanya mampu menitipkan salamku lewat doa-doa dipenghujung lima waktuku .. dan Entah bagaimana caranya, Jika memang Allah meridhoinya salamku pasti tersampaikan .. Dan kau merasakan kerinduanku yang sudah kesekian ..
Biarlah ku jadikan rindu yang mungkin sepihak ini sebagai penguji kesabaranku .. Inilah jalan yang aku pilih dalam mencintaimu , Aku minta maaf karena tanpa persetujuan telah mengaggumimu sampai sedemikian. Aku juga tau kamu juga pasti merindukan aku, kita mungkin pernah bertemu, tapi kita tidak pernah saling melihat. Mungkin Karena kita Jodoh yang terjebak oleh ego yang besar.
Maafkan aku yang belum bisa menemukanmu, Jaga selalu kesehatanmu, Asah ilmu dan imanmu, Kumpulkan semua hal terbaik untuk mempersiapkan pertemuan kelak.
Salam rindu Jodohku, Semoga...........
Lihat juga: