Wilujeung Sumping di Blog GeegleHayoO

Gempa Pangandaran Mag 3.6 Dirasakan Sampai ke Ciamis


Peta pusat gempa bumi tektonik magnitudo 3.6 yang melanda wilayah Kabupaten Pangandaran Senin 23 Oktober 2023 dirasakan hingga ke Ciamis /Tangkapan layar media sosial X BMKG/

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika melalui akun X (dulu twitter) melaporkan telah terjadi gempa bumi tektonik yang melanda wilayah Kabupaten Pangandaran Jawa Barat. Gempa bumi yang terjadi Senin 23 Oktober 2023 pada pukul 22.41 WIB dengan kekuatan magnitudo 3.6.

Dalam laporannya BMKG menyatakan bahwa gempa bumi yang terjadi pada pukul 22.41 WIB berlokasi di 84 kilometer Barat Daya Kabupaten Pangandaran Jawa Barat. Episenter gempa bumi berada di 8.16 derajat Lintang Selatan dan 107.89 derajat Bujur Timur dengan kedalaman 17 kilometer.

Disclaimer; Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data.

Sementara berdasarkan laporan Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah II Tanggerang disebutkan bahwa gempa tektonik yang melanda wilayah Kabupaten Pangandaran Jawa Barat, Senin 23 Oktober 2023 terjadi pada pukul 22.41 WIB dengan kekuatan magnitude 3.6. Episenter gempa bumi berada di 8.16 derajat Lintang Selatan dan 107.89 derajat Bujur Timur.

Pusat gempa bumi berada di 84 kilometer Barat Daya Kabupaten Pangandaran Jawa Barat dengan kedalaman 29 kilometer (bukan 17 kilometer). Pangandaran yang dulunya termasuk bagian dari wilayah Ciamis, Maka Gempa ini juga ikut dirasakan di Ciamis. Dan Hingga saat ini belum ada informasi lebih lanjut terkait gempa bumi tersebut***

Bersyukurlah Jika Semua Orang Bisa Tertawa Dan Senang Karena Kebodohanmu, Daripada Menjadi Orang Pintar Tetapi Selalu Menyusahkan Semua Orang...

Posting Komentar

Bagaimana dengan Artikel ini?
Silahkan Anda Bebas Berpendapat!
((
___; )
(6