Apalagi, jika orang yang sombong itu mulai bersikap semena-mena.
Namun, terkadang orang-orang yang bersikap sombong tidak menyadari bahwa dirinya itu sombong, maka dari itu jika kamu menemui ciri di bawah ini kamu harus segera menyadarinya.
Namun, kita jangan sampai terlalu menjudge bahwa seseorang itu sombong. Seperti orang cuek belum tentu dimasukan kedalam kategori orang yang sombong! Karena orang cuek memiliki banyak alasan, Salah satunya adalah bisa jadi karena ia pemalu dan takut melakukan kesalahan ketika berbincang atau bertanya padamu maka ia memilih untuk diam. Lalu apa yang bisa didapat oleh orang cuek dan pendiam? Segala sesuatu itu pasti ada keuntungan dan kerugiannya, tentu itu termasuk kategori orang yang merugi. Karena di suatu sisi dia akan merasa menyesali "kecuekannya" saat mendapati bahwa dirinya tak bisa mendapatkan sebuah hal yang ia inginkan bisa terungkap dengan jujur. Contoh kecilnya: Ketika kamu adalah orang pendiam, Maka dicuekin ataupun tak dianggapnya kamu oleh orang lain bisa saja akan menimpamu. Dan disanalah letak kerugian orang pendiam.
Baiklah mari kita mulai ke inti post yaitu 4 ciri orang yang bersikap sombong, Berikut adalah ulasannya:
1. Menganggap diri itu sangat spesial
Menganggap diri spesial itu adalah hal yang wajar, tetapi akan tidak wajar jika anggapan spesial itu kamu sendiri yang menyatakannya. Kamu merasa bahwa kamu terasa berbeda dari orang lain. dan akhirnya kamu menganggap bahwa diri kamu itu spesial, sehingga kamu menganggap orang lain itu semuanya rendah atau berada dibawahmu yang pada akhirnya kamu bersikap semena-mena, bahkan tak akan tega menjatuhkan orang lain.
2. Suka meremehkan orang lain
Orang yang mempunyai sifat sombong, akan selalu menganggap dirinya lebih tinggi dari orang lain. Sehingga, membuat ia tanpa sadar suka meremehkan orang lain. Ia juga tidak suka melihat orang lain lebih tinggi dari mereka, sehingga membuat mereka akan menjatuhkan orang lain dengan cara meremehkan orang tersebut.
3. Memiliki Rasa ingin Dipuji
Menyukai pujian adalah salah satu tanda sifat bahwa orang itu adalah termasuk sombong. Orang yang sombong akan selalu mencari cara agar orang-orang memuji mereka. Ia akan selalu memamerkan kelebihan-kelebihan mereka, walau itu dengan cara menjatuhkan orang lain. Mereka sangat haus akan pujian dan mereka juga sangat menyukainya.
4. Berbicara tanpa Mendengar
Orang yang sombong, selalu ingin didengarkan. Mereka akan selalu membicarakan kelebihan-kelebihan mereka, hingga membuat orang lain tidak bisa berbicara. Karena mereka yang terus saja membicarakan kelebihan mereka saja, dan semua pembicaraan mereka saat bersama orang lain, semuanya hanya kelebihan mereka saja, tanpa mau mendengarkan pendapat atau kelebihan orang lain.
Nah Itulah empat ciri orang yang mempunyai sifat sombong yang sebaiknya kamu hindari, atau jika kamu memiliki salah satu cirinya, Maka kamu harus segera menyadarinya. Setidaknya, sedikit demi sedikit kamu bisa mengubahnya menjadi lebih baik lagi, jika kamu menyadarinya. Demi untuk menjaga Hati semua orang. Kalau kita sombong, maka tak menutup kemungkinan bahwa akan ada banyak orang yang lebih sombong darimu yang pasti akan menjadi tandingan yang tak bisa kamu tandingi (ancaman). Jadi marilah kita mulai memperbaiki semuanya dari diri kita sendiri dahulu sebelum dihancurkan orang lain!
- Lihat Juga Ciri-Ciri Orang Sombong Menurut Penjelasan dari AA Gym