Wilujeung Sumping di Blog GeegleHayoO

Ciamis Mendapatkan Kotak Sampah Pintar Berbasis Digital Dari Universitas Telkom

1 min read

Kotak sampah pintar ini diserahkan pihak Universitas Telkom kepada Pemkab Ciamis. (Foto: Dadang Hermansyah/detikcom)
Ciamis - Pengelolaan sampah berbasis digital siap diterapkan di Ciamis. Pemkab Ciamis melalui Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman Lingkungan Hidup (DPRKPLH) berkolaborasi dengan Universitas Telkom berkaitan hal tersebut.

Kotak sampah pintar Smart Drop Box. Foto: Dadang Hermansyah/detikcom

Sebagai langkah awal, Universitas Telkom melakukan pengabdian masyarakat melalui program Kemendikbud. Pihak kampus menyerahkan tujuh smart drop box atau kotak sampah pintar.

Kotak sampah pintar berbasis digital ini memiliki sensor yang dapat membaca sampah botol plastik. Orang yang membuang sampah dapat menggunakan aplikasi.

kotak sampah pintar
Keren Nih, Kotak Sampah Pintar di Ciamis "Sulap" Botol Plastik Jadi Uang Digital. Foto: Dadang Hermansyah/detikcom

"Kolaborasi ini ingin melakukan digitalisasi pengelolaan sampah di Kabupaten Ciamis. Ini merupakan tahap awal, pada saat momen world cleanup day sudah mendapat smart drop box dan sekarang terus bertambah," ujar Kepala DPRKPLH Ciamis Taufik Gumelar, Selasa (21/12/2021).

Taufik menjelaskan nantinya setiap TPS kota dan perwakilan bank sampah di 27 kecamatan dapat memonitor titik pantau sampah secara digital. Selain itu, pengguna aplikasi bisa mengetahui jumlah sampah yang dikelola serta menganalisis pengelolaan sampah di masyarakat. Pergerakan kru pengangkut sampah pun terpantau melalui ponsel pintar.

"Semoga kolaborasi ini dapat berjalan dengan baik dan lancar," ucap Taufik.

Dipilihnya Kabupaten Ciamis dalam pengelolaan sampah berbasis digital ini hasil rekomendasi Dinas Lingkungan Hidup Jabar. Pemkab Ciamis merespons positif program dilakoni Universitas Telkom tersebut.Dosen Universitas Telkom Putra Fajar Alam menuturkan pihaknya saat ini melakukan pengabdian kepada masyarakat di Ciamis berkaitan pengelolaan sampah berbasis digital. "Kami melakukan pendampingan ke bank sampah unit di Ciamis. Ada bantuan unit smart drop box. Kegiatannya dalam bentuk pelatihan dan pendampingan jarak jauh," kata Taufik.


Bersyukurlah Jika Semua Orang Bisa Tertawa Dan Senang Karena Kebodohanmu, Daripada Menjadi Orang Pintar Tetapi Selalu Menyusahkan Semua Orang...

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Bagaimana dengan Artikel ini?
Silahkan Anda Bebas Berpendapat!
((
___; )
(6