Viral aksi sekelompok orang mengeluarkan jenazah dari peti mati lalu dibonceng menggunakan sepeda motor dengan metode cengtri alias bonceng tiga. Jenazah itu diapit oleh dua orang, lalu dibawa keliling kota Protoviejo, Provinsi Manabi, Ekuador.
Insiden tak biasa ini terekam lalu menyebar di media sosial. Jasad pria itu diketahui bernama Erick Cedeno.
Dikutip dari Dailymail, Selasa (7/12/2021), Erick Cedeno tewas tertembak oleh dua orang tak dikenal minggu lalu saat menghadiri upacara pemakaman.
Dilaporkan La Republica, aksi ini mendapat persetujuan dari pihak keluarga. Rekan-rekan Cedeno ingin memberikan penghormatan terakhir. Tapi dilaporkan, peti mati Cedeno juga dibaluri minuman keras.Sepeda motor kemudian melaju, beberapa teman yang membantu pelepasan terlihat bersorak dan mengangkat tangan ke udara.
Diketahui Cedeno baru saja kembali akrab dengan teman-temannya. Sebab baru sebulan yang lalu, Cedeno dibebaskan dari penjara dari keterikatan perdagangan narkoba.
Penyelidikan kasus ini juga belum dimulai, karena pemakaman dianggap sebagai ranah pribadi dan kepolisian tidak menerima keluhan.Tak satu pun dari orang-orang yang mengeluarkan jasad dari peti mati ditahan atau dituntut oleh pihak berwenang. Sebab orang-orang yang melakukan aksi tersebut memiliki izin dari keluarga.