Virak video di TikTok yang memperlihatkan bahwa siswa menikahi guru SMAnya sendiri, terpau perbedaan usia 15 tahun. /Tangkap layar TikTok/@adedaneva_8819 |
Viral video di TikTok yang memperlihatkan seorang siswa menikahi gurunya sendiri dengan usia terpaut jauh yakni 15 tahun.
Dikutip Pikirarakyat-Bekasi.com video tersebut dibagikan oleh akun TikTok @adedaneva_8819.
Diawal video memperlihatkan dirinya sedang membagikan momen foto bersama gurunya. Foto tersebut ia bagikan pada tahun yang berbeda-beda. Pada tahun 2019, sewaktu ia masih menjadi siswa SMA, ia membagikan foto bersama gurunya, layaknya murid dan guru.
Hal yang dianggap menarik oleh warganet yakni selang dua tahun kemudian tepatnya pada tahun 2021, dirinya memamerkan foto pernikahan bersama guru di sekolah waktu SMA-nya. Ia kemudian membagikan beberapa momen foto pernikahan dia dan gurunya yang kini sudah resmi menjadi istrinya.
Nampak mereka terlihat serasi mengenakan gaun pengantin berwarna abu-abu. Diketahui bahwa hubungan mereka berdua hanya sebatas murid dan guru. Namun tak menyangka pada tahun 2021, mereka melanjutkan hubungan yang lebih serius
Berdasarkan penjelasan pria tersebut, mereka memiliki perbedaan usia 15 tahun. Warganet yang melihat hal tersebut menyoroti usia keduanya yang terbilang cukup jauh. Hingga beberapa menanyakan awal mula mereka menjalin hubungan.
"Penasaran awal mula jatuh cintanya gimana," kata @FebyiliaLestari bertanya.
"Sama kaya yang lain ka, dari mata turun ke hati," ujar pria tersebut menjawab.
"Salut abang, samawa dunia akhirat, mukanya mirip jodoh ga kemana yak," ujar @HerminWidyaAstuti.