
Pengendara sepeda motor perempuan terjun ke sungai di belokan Panyusuhan, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya.
Detik-detik terjunnya perempuan yang belum diketahui identitasnya itu terekam kamera CCTV pribadi warga sekitar dan beredar di WhatsApp (WA), Jumat (29/10/2021).
Kanit Laka Satlantas Polres Tasikmalaya, Ipda Zezen Zaenal Mutaqin, mengaku belum menerima laporan kejadian itu.
Namun ia mengungkapkan, peristiwa terjunnya kendaraan di belokan Panyusuhan itu sudah tiga kali terjadi dalam kurun sebulan.
"Yang pertama truk boks tronton terperosok ke jembatan dan masuk sungai di belokan itu. Kemudian sebuah minibus juga terperosok di lokasi yang sama," kata Zezen.


Kejadian ketiga adalah sepeda motor yang dikendarai seorang perempuan.
Belokan itu berada di ruas jalan negara Tasikmalaya-Bandung via Ciawi.
Di lokasi, jalan berbelok ke kanan hampir 90 derajat dari arah Tasikmalaya menuju Bandung.
Tepatnya beberapa ratus meter sebelum simpang jalan menuju Terminal Ciawi dan Jalan Cisinga.
"Itu memang belokan tajam. Berhati-hatilah jika akan memasuki belokan itu. Kurangi kecepatan dan siap-siap mengerem," ujar Zezen.


Dalam kejadian truk boks tronton dan minibus masuk sungai tersebut, tidak ada korban jiwa, hanya luka-luka.
Sumber: tribunjabar.id
Lihat juga: Video Pemotor Wanita Tasik Terjun ke Sungai