1. Download aplikasinya dulu yang bernama Screen Filter di playstore.
2. Install dan buka aplikasinya.
3. Setelah itu buka status bar, lalu tekan screen filternya.
4. Atur kecerahan dengan ukuran persentase yang di inginkan. Teks pratinjau akan mengikuti aturanmu. Saya rekomendasikan 30%.
5. Pergi ke pengaturan ponsel dan pilih izin privacy. Semua android pasti beda, Tapi intinya kamu harus cari pengaturan tentang "izin jendela mengapung".
6. Temukan pengaturan jendela apung dan aktifkan izin aplikasi screen filter untuk mengapung atau berjalan dibelakang layar.
Selesai.
WARNING!
1. Jangan mengatur cahaya layar dibawah 30% atau kamu akan melihat layarmu gelap. Tapi jangan Panik, Kamu cukup restart ponsel. Maka semuanya akan kembali Normal.
2. Jangan izinkan aplikasi screen filter ini untuk "Star Up" memulai otomatis. Yang terjadi jika aplikasi diizinkan starup, Maka masalah akan menjadi serius jika kamu melakukan kesalahan yang disebutkan di Warning! nomor satu diatas. Meskipun dimatikan layar akan tetap menghitam, Karena Aplikasi memulai lagi pengaturan terakhir yaitu kesalahanmu itu. Tapi jangan panik, Chakly masih ada caranya yaitu dengan cara me - Reset data ponsel secara keseluruhan tanpa flashing.
MANFAAT!
Selain kekurangannya yang Chakly sebutkan diatas, Aplikasi ini juga sangat berguna untuk menjaga kesehatan mata. Kita tidak akan pusing lagi menatap layar yang terlalu silau "Moal Serab" (Basa Sunda). Pokoknya maen hp jadi lebih nyaman dech kak.
Kerennya aplikasi ini tak memakan memori banyak. Ukurannya saja tak sampai 1mb. Menurut Chakly aplikasi yang ukurannya kecil pasti kinerjanya sangat bagus atau langsung bekerja ke intinya (tanpa embel-embel iklan) atau pun aplikasi yang ukuran besar kebanyakan hanya mengandalkan kemenarikan desainnya tanpa mendahulukan kinerjanya.
Okay segitu dulu post Chakly yang sederhana ini, Semoga bermanfaat! Sekian chakly ucapkan Terimakasih dan Wassalamu'alaikum...
((
___: )
((