Wilujeung Sumping di Blog GeegleHayoO

Kerusakan Hardware yang Pernah Terjadi Pada Samsung Galaxy Young GT-S5360

3 min read

Kerusakan Hardware Smartphone Samsung galaxyY yang pernah terjadi - GalaxyY merupakan salah satu produk Ponsel buatan Samsung yang berhasil laku di Pasar Dunia terutama Indonesia banyak sekali pemakai Smartphone ini. Dengan Banderol harga yang cukup terjangkau, meski demikian spesifikasi dan fitur yang disajikan tidak terlalu buruk untuk ponsel android murah. Bahkan desainnya yang mungil membuat pengguna lebih nyaman saat membawa ponsel ini. Lalu Apa saja Kelebihan yang dimiliki HP Samsung GalaxyY ini?"
Berikut Kelebihan Samsung Galaxy Young GT-S5360 yang perlu anda ketahui, agar tak salah karena telah memilih ponsel android yang murah ini...

* Harganya yang murah cocok bagi anda dengan kantong pemula, mengingat ponsel ini hanya dibanderol sekitar Rp. 1.250.000 dan baru-baru ini ada isu bahwa harganya akan turun menjadi Rp. 900.000

* Ukurannya yang mungil juga pas saat dimasukkan ke dalam saku, sehingga mudah dibawa kemana-mana tanpa merasa ada yang mengganjal di saku.

* Untuk koneksi jangan diragukan lagi, Ponsel ini telah dibekali dengan 3G yang memungkinkan penggunanya dalam berselancar di dunia maya dengan sangat cepat.

* Responsive, Yaa hp ini benar2 Mobile Friendly banget pandangan kita cukup nyaman dengan Tampilan yang Sederhana tapi Kayak akan Fitur

* Awet, Kuat, Dan Tangguh... Pengalaman saya dengan HP ini seperti itu.

Itu lah kelebihan pada Samsung GalaxyY yang membuat kita tidak Rugi dengan Uang 1juta harganya itu.

Namunnnn... Dibalik itu semua masih ada kekurangannya, Yaa maklum lah karena segala sesuatu yang ada di Dunia ini tidak ada yang Sempurna kecuali Allah SWT :)

Berikut Kesalahan Samsung GalaxyY yang sering terjadi Kerusakan pada beberapa Hardware. Kalau masalah Bootloop atau karena kesalahan kita sendiri, Saya rasa itu sudah menjadi Ciri Khas Android.
Okay Sahabat GOOGLE berikut ulasannya...

* Kamera - Ketika kita merekam Video, Suara dan Pergerakan kadang-kadang tidak Sinkron dan kadang juga Kamera mengalami Buta Warna. Mungkin karena 2Pixel Kamera ini berlebihan dari besar RAM nya.

* LCD/Touchscreen - Layar GalaxyY bergaris putih memanjang dari sudut ke sudut lainnya, Terkadang Garisnya hilang jika mesin dingin atau tidak dipakai beberapa waktu.

* Slot Memory - Tempat menaruh memori tidak aman, Terkadang memori "Tidak ada" padahal sudah terpasang

* Tombol Back - Kadang-kadang Tombol Back/Kembali susah merespon dikarenakan terkena Air, Minyak, Atau Jari berkeringat. Tapi masalah ini bisa selesai dengan mudah, Yaitu dengan cara melapisi Layarnya dengan Anti Gores. Di konter banyak koq...

* Sensor Proximity - Sensor Proximity gunanya untuk mematikan atau menghidupkan layar dengan sedikit lambaian dimata Sensor ini yang terletak diatas samping Earphone GalaxyY. Dan terkadang ini tidak berfungsi karena berbagai macam sebab, yang paling dominan adalah karena kehabisan RAM jadi Sensor akan lambat menerima data perintah.

* Casing dan Body - Pada Casing belakang, Mudah sekali patah maka berhati-hatilah saat membongkar GalaxyY, Pada Body tepatnya pada Karet Penutup Charger mudah putus dan hilang.

* Tombol Volume dan Power of - Hati-hati menggunakan 2 Tombol di arah kedua sisi GalaxyY ini yang mudah rusak dan Error.

* Charger Universal - hati-hati dengan charger ini, Karena terkadang bisa membuat Layar Touchscreen GalaxyY ngaco.

Itulah saya rasa kerusakan hardware yang sering terjadi pada GalaxyY ini, Dan perlu diingat! Kerusakan ini hanya bisa diperbaiki oleh Service Center, Karena ini kerusakan pada Mesin yang bisa kita pegang dan lihat. Berbeda dengan kerusakan dari Ulah kita sendiri. Itu cuma kerusakan Ringan atau Softbrick.

Thx...

Bersyukurlah Jika Semua Orang Bisa Tertawa Dan Senang Karena Kebodohanmu, Daripada Menjadi Orang Pintar Tetapi Selalu Menyusahkan Semua Orang...

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar

Bagaimana dengan Artikel ini?
Silahkan Anda Bebas Berpendapat!
((
___; )
(6