Politikus Partai Ummat, Mustofa Nahrawardaya menanggapi prosesi pindah agama ke Hindu yang baru-baru ini dijalani Putri mediang Proklamator, Sukmawati Soekarnoputri.
“Bahasa Islamnya, Sukmawati akan murtad. Jika sebelumnya dia Islam,” kata Mustofa Nahrawardaya, Sabtu 23 Oktober 2021.
“Memang tidak ada paksaan dalam beragama. Biarkan setiap WNI menentukan agama yang akan dipeluknya,” imbuhnya.
Untuk diketahui, Putri dari Presiden Proklamator Ir. Soekarno, Sukmawati Soekarnoputri dijadwalkan akan menjalani ritual pindah agama dari agama Islam ke Hindu.
Pelaksanaan ritual tersebut, akan digelar di Kawasan Sukarno Center Heritage di Bale Agung Singaraja, Kabupaten Buleleng, Bali, pada Selasa (26/10) mendatang.
Sumber: NetralNews.com